Besek Papring: Kearifan Lokal Sebagai Media Alternatif Pembelajaran Matematika

Rachmaniah Mirza H,S.Pd., M.Pd., Mirza (2023) Besek Papring: Kearifan Lokal Sebagai Media Alternatif Pembelajaran Matematika. Universitas PGRI Banyuwangi, Banyuwangi, Indonesia, 26 (2): 2022. pp. 129-144. ISSN 2579 - 4833

[thumbnail of ARTIKEL-CP TEKNODIK.pdf] Text
ARTIKEL-CP TEKNODIK.pdf

Download (8MB)
[thumbnail of TPJ TEKNODIK.pdf] Text
TPJ TEKNODIK.pdf

Download (647kB)

Abstract

Besek adalah bagian dari kearifan lokal warga
lingkungan Papring Kecamatan Kalipuro Banyuwangi. Pembuatan
besek merupakan salah satu mata pencaharian warga Papring yang
diwariskan turun temurun dari generasi ke generasi. Besek terbuat
dari anyaman bambu dengan pola tertentu yang hasil akhirnya
merupakan produk bangun tiga dimensi. Penelitian ini bertujuan
untuk mengeksplorasi pembuatan besek Papring, mengidentifikasi
etnomatematika dalam proses pembuatan besek, serta menerapkan
hasil identifikasi etnomatematika dalam pembelajaran matematika
operasi hitung perkalian di Sekolah Adat Kampoeng Batara (SAKB)
dan Kelompok Belajar (Pokjar) Kampoeng Batara. Penelitian
ini dilakukan secara kualitatif dengan peneliti bertindak sebagai
instrumen utama. Pengumpulan data dilakukan melalui metode
observasi, wawancara, dokumentasi, dan tes. Validasi data
dilakukan dalam bentuk triangulasi metode dan triangulasi sumber.
Analisis data dilakukan secara kualitatif sesuai indikator yang telah
ditentukan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa media iratan
bahan pembuat besek dapat digunakan untuk memahamkan
proses penyelesaian perkalian pada peserta didik yang belum hafal
perkalian.

Item Type: Article
Subjects: Cek Plagiasi
Jurnal
Peer Review
Divisions: C. Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Matematika
Depositing User: perpus perpustakaan unibabwi
Date Deposited: 06 Nov 2023 03:05
Last Modified: 06 Nov 2023 03:05
URI: http://repository.unibabwi.ac.id/id/eprint/983

Actions (login required)

View Item View Item