Analisis mutu briket arang dari limbah biomassa campuran kulit kopi dan tempurung kelapa dengan perekat tepung tapioka

Bagus Setyawan, Setyawan (2019) Analisis mutu briket arang dari limbah biomassa campuran kulit kopi dan tempurung kelapa dengan perekat tepung tapioka. Edubiotik: Jurnal Pendidikan, Biologi dan Terapan, 4 (2): 110-120. ISSN 2597-9833

[img] Text
JURNAL.pdf

Download (347kB)
[img] Text
PEERREVIEW.pdf

Download (697kB)
[img] Text
Plagiarism - Report Bagus.pdf

Download (368kB)

Abstract

Limbah perkebunan seperti kulit kopi dan tempurung kelapa di Indonesia belum termanfaatkan secara optimal. Limbah dapat dimanfatkan untuk pembuatan briket arang sebagai bahan bakar alternatif. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui mutu briket arang dari limbah biomassa campuran kulit kopi dan tempurung kelapa dengan perekat tepung tapioka. Penelitian ini merupakan jenis penelitian eksperimen laboratoris. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 3 ulangan. Pengujian mutu briket arang meliputi uji kadar air, kadar abu, laju pembakaran dan nilai kalor. Data penelitian akan dibandingkan dengan standart mutu briket arang Internasional dan Standart Nasional Indonesia (SNI). Hasil penelitian menunjukkan bahwa kadar air dan kadar abu briket arang ini masih dibawah standart mutu briket arang internasional dan SNI. Akan tetapi, nilai kalor briket arang ini di atas standart mutu SNI. Simpulan penelitian adalah mutu briket arang dari limbah biomassa campuran kulit kopi dan tempurung kelapa dengan perekata tepung tapioka pada aspek kadar air dan kadar abu masih dibawah standart mutu Internasional dan SNI, namun pada aspek nilai kalor briket arang hasil penelitian sudah di atas standart mutu SNI. Kata kunci: Briket arang, Kulit kopi, Tempurung kelapa

Item Type: Article
Subjects: Cek Plagiasi
Jurnal
Peer Review
Divisions: E. Fakultas Pertanian > Teknologi Hasil Pertanian
Depositing User: perpus uniba admin
Date Deposited: 04 May 2020 05:39
Last Modified: 22 Jun 2020 04:19
URI: http://repository.unibabwi.ac.id/id/eprint/421

Actions (login required)

View Item View Item