Edukasi dan Sosialisasi Pencegahan Virus Covid-19 Berawal Dari Diri Sendiri Di Desa Kampung Anyar Kecamatan Glagah Kabupaten Banyuwangi

feby Indriana Yusuf, Feby and Dzurotul_Mutimmah, Dzurotul and Reny Eka Evi Susanti, M.pd, Reny and Novi Prayekti, Novi (2023) Edukasi dan Sosialisasi Pencegahan Virus Covid-19 Berawal Dari Diri Sendiri Di Desa Kampung Anyar Kecamatan Glagah Kabupaten Banyuwangi. (Jurnal Aplikasi Teknik dan Pengabdian Masyarakat), 5 (1): 2021. pp. 19-24. ISSN 2550-0821

[thumbnail of Edukasi dan Sosialisasi Pencegahan Virus Covid-19 Berawal Dari Diri Sendiri.pdf] Text
Edukasi dan Sosialisasi Pencegahan Virus Covid-19 Berawal Dari Diri Sendiri.pdf

Download (3MB)
[thumbnail of TPJ-Edukasi dan Sosialisasi Pencegahan Virus Covid-19 Berawal dari Diri Sendiri di Desa Kampung Anyar Kecamatan Glagah Kabupaten Banyuwangi.pdf] Text
TPJ-Edukasi dan Sosialisasi Pencegahan Virus Covid-19 Berawal dari Diri Sendiri di Desa Kampung Anyar Kecamatan Glagah Kabupaten Banyuwangi.pdf

Download (661kB)

Abstract

Virus Corona menjadi salah satu virus yang telah menyebabkan SARS, MERS, dan Covid-19. Kabupaten
Banyuwangi merupakan salah satu wilayah dengan grafik perkembangan Covid-19 yang menunjukkan peningkatan cukup
tinggi. Berdasarkan data dari website corona.banyuwangikab.go.id pada bulan Agustus sebanyak 237 orang dinyatakan
terinveksi Covid-19, pada bulan Desember terdata sebanyak 3963 oran. Hal tersebut menjadi perhatian utama banyak pihak
khususnya pemerintah daerah dalam upaya untuk melakukan pencegahan penyebaran virus Covid-19. Kecamatan Glagah
merupakan salah satu kecamatan yang terletak di bagian barat wilayah Banyuwangi. Desa Kampung Anyar merupakan
salah satu desa di Kecamatan Glagah. Masyarakat di desa Kampung Anyar masih banyak yang belum mematuhi protokol
kesehatan, sehingga kegiatan baik itu berupa sosialisasi melalui spanduk, melalui jejaring sosial dan melalui kegiatan
masyarakat lainnya sangat diperlukan untuk dapat mensukseskan pemutusan mata rantai virus Covid-19. Selain sosialisasi
terkait protokol kesehatan, edukasi kepada warga harus diberikan sehingga dalam melaksanakan protokol kesehatan dapat
dilakukan sesuai aturan dan anjuran, supaya masyarakat melalui lingkup terkecil yaitu keluarga dapat saling menjaga dan
melindungi agar tidak terinveksi virus Covid-19. Kegiatan ini meningkatkan kesadaran masyarakat desa Kampung
Anyar bahwa mencegah sejak dini tidak serumit yang didengar melalui media sosial atau televisi, disamping itu ibu�ibu yang mengikuti kegiatan tersebut sepakat dan berkomitmen untuk menjadi garda terdepan di keluarganya dalam
mencegah penyebaran Covid-19.

Item Type: Article
Subjects: Cek Plagiasi
Jurnal
Peer Review
Divisions: C. Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Matematika
Depositing User: perpus perpustakaan unibabwi
Date Deposited: 30 Oct 2023 06:40
Last Modified: 30 Oct 2023 06:52
URI: http://repository.unibabwi.ac.id/id/eprint/922

Actions (login required)

View Item View Item