Analisis Perbedaan Karakteristik Psikologis Atlet Berbasis Kearifan Lokal di Kabupaten Banyuwangi

Arya T. Candra, Arya (2023) Analisis Perbedaan Karakteristik Psikologis Atlet Berbasis Kearifan Lokal di Kabupaten Banyuwangi. Jurnal Pendidikan Kesehatan Rekreasi, 7 (2): 2021. pp. 371-379. ISSN 2580-1430

[thumbnail of Artikel 1.pdf] Text
Artikel 1.pdf

Download (1MB)
[thumbnail of Artikel 1 Plagiasi.pdf] Text
Artikel 1 Plagiasi.pdf

Download (2MB)

Abstract

Banyuwangi merupakan salah satu daerah yang memiliki kekayaan berbasis kearifan lokal.
Salah satu unsur kearifan lokal yang paling tampak adalah terdapat beberapa perbedaan suku
(etnis) di kabupaten tersebut. Setiap suku tentunya memiliki karakteristik yang berbeda-beda
dan tentunyaberpotensi melahirkan atlet-atlet dengan perbedaan faktor psikologis seperti
personality traits dan regulasi emosi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi
dan menganalisis perbedaan kedua unsur psikologis pada suku jawa, osing dan madura. Jenis
penelitian ini adalah deskriptif kuantitatif dengan menggunakan metode survei dan angket.
Sampel pada penelitian ini adalah para atlet yang berasal dari suku jawa, osing dan madura
dengan jumlah 30 orang.Berdasarkan hasil analisis data diatas, diperoleh hasil persentase
tertinggi untuk unsur personality traits pada suku jawa dengan kategori sangat baik sebesar 30
% (3 atlet), suku osing kategori baik sebesar 30 % (3 atlet) dan suku madura kategori cukup
sebesar 40 % (4 atlet). Sedangkan untuk hasil persentase tertinggi pada unsur regulasi emosi
pada suku jawa dengan kategori tinggi sebesar 60 % (6 atlet), suku osing kategori tinggi sebesar
40 % (4 atlet) dan suku madura kategori sedang sebesar 40 % (4 atlet).

Item Type: Article
Subjects: Cek Plagiasi
Jurnal
Peer Review
Divisions: D. Fakultas Olahraga dan Kesehatan > Pendidikan Jasmani Kesehatan dan Rekreasi
Depositing User: perpus perpustakaan unibabwi
Date Deposited: 06 Oct 2023 01:27
Last Modified: 06 Oct 2023 01:27
URI: http://repository.unibabwi.ac.id/id/eprint/854

Actions (login required)

View Item View Item